Sosial

Banyumasmedia Salurkan Bantuan bagi Korban Tanah Longsor Di Desa Talagajaya Garut Selatan

750
×

Banyumasmedia Salurkan Bantuan bagi Korban Tanah Longsor Di Desa Talagajaya Garut Selatan

Sebarkan artikel ini

BANYUMASMEDIA.COM – Alhamdulillah redaksi portal media banyumasmedia.com telah menyalurkan amanah donasi para dermawan kepada keluarga korban bencana tanah longsor (25/4) yang terjadi beberapa waktu lalu di Desa Talagajaya, Kecamatan Banjarwangi, Garut Selatan, Jawa Barat.

Donasi sebesar 2 juta rupiah diterima langsung oleh Dode Setiawan, korban tanah longsor yang terjadi sekitar pukul 18.30 yang menyebabkan 3 orang meninggal dunia (istri bersama kedua anaknya) yang masih kecil.

Penyerahan bantuan disaksikan langsung oleh kepala dusun 3, Punuh Uyan serta relawan Siaga Bencana Pemuda Persis Banjarwangi, Garut Selatan.

“Kami menyampaikan amanah donasi ini langsung kepada kang Dode sesuai harapan dari para donatur, bukan nilainya tapi rasa empati dan peduli saudara saudara kita di Banyumas atas kejadian ini, meskipun jarak kami jauh tapi tidak menghalangi kami untuk bisa datang kesini sedikit membantu meringankan apa yang dirasakan keluarga korban,” ujar Denis pada Sabtu (4/5/2024).

Menurut Kepala Dusun, Punuh Uyan, pemerintah setempat sudah memberikan bantuan sebidang tanah untuk korban. Nantinya bisa dibangun kembali rumah bagi keluarga Dode di lokasi yang lebih aman. Sementara ini Dode dan anaknya tinggal di posko pengungsian sementara.

Recovery (pemulihan) untuk perbaikan rumah warga pasca bencana longsor ini masih panjang. Tentunya masih sangat dibutuhkan bantuan dari para dermawan, melalui media ini kami berpesan sekaligus mengajak kepada para dermawan untuk membantu mengulurkan tangan mewujudkan kembali membangun rumah tempat Dode dan 1 anaknya yang masih tersisa untuk berlindung.

Desa Talagajaya merupakan wilayah pelosok perbukitan yang dikelilingi tebing tinggi dan perkebunan, akses jalan yang sempit dan terjal, wilayah ini dinilai rawan longsor. (Red)

BACA JUGA  Lembaga Wakaf Permata Hati Purwokerto Salurkan 30 Ribu Liter Air Bersih ke Daerah Terdampak Kekeringan